PKS Amankan Kemenangan di Pilkada Bantul


BANTUL - Kemenangan pasangan Suharsono dan Abdul Halim dalam Pilkada Bantul 9 Desember lalu tidak membuat PKS tenggelam dalam euforia kemenangan.

"Sampai saat ini, kami masih fokus mengawal rekapitulasi suara hingga penetapan calon terpilih di KPUD Bantul," ujar Sekretaris DPD PKS Bantul, Setiya.

Sebelumnya, sebanyak 1.768 kader PKS diterjunkan untuk mengawal suara di TPS sebagai saksi untuk pasangan yang diusung PKS, Gerindra dan PKB ini.

Selasa kemarin (15/12) PKS Bantul dipimpin langsung Ketuanya Amir Syarifuddin menyerahkan form C1 asli sebagai dokumen terpenting yang diperoleh saksi di TPS kepada pasangan terpilih versi realcount.

"Form C1 asli dari 1.768 TPS se-Kabupaten Bantul. Kalau terjadi gugatan, maka dokumen tersebut akan menjadi bukti utama untuk mempertahankan kemenangan," jelasnya.

Tidak lupa, Setiya juga mengucapan terima kasih kepada pasangan Suharsono-Halim yang telah mempercayakan PKS menjadi saksi dalam kemenangan Pilkada Bantul.

"Kami juga mohon maaf bila masih ditemui kekurangan di sana sini," pungkas anggota DPRD Bantul ini.

*Keterangan foto: Ketua DPD PKS Bantul Amir Syarifudin saat menyerahkan dokumen asli form C1 kepada calon Bupati Bantul Suharsono, Selasa (15/12/2015).

Sumber: http://ift.tt/1Yfdw3q