Pilkada Depok, Koalisi PKS-Gerindra Akan Berhadapan dengan Koalisi PDIP


Ajang pemilihan kepala daerah (Pilkada) yang digelar serentak pada Desember 2015 telah di depan mata. Masing-masing calon kepala daerah sudah mulai mendaftar ke KPU.

Di Depok Jawa Barat, dua pasang calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota telah mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok.

Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menggandeng Partai Gerindra untuk memenangkan Pilkada di Depok. Pasangan yang diajukan dari koalisi kedua partai ini adalah KH Idris Abdush Shomad dan Pradi Supriatna.

KH Idris Abdush Shomad saat ini menjabat Wakil Wali Kota, beliau juga pernah menjadi Sekretaris MUI Kota Depok dan Sekjen DPP Ikatan Dai Indonesia (IKADI). Sedangkan Pradi Supriatna adalah adalah Ketua DPC Gerindra Depok.

"Keduanya warga Depok sehingga mengerti apa yang diinginkan warganya," kata Ketua DPD PKS Kota Depok Supariyono usai mengantarkan pasangan itu mendaftarkan diri ke KPU Kota Depok, Senin (27/07).

Sedang pasangan kedua yang sudah mendaftar adalah pasangan Dimas Oki Nugroho dan Babai Suhaimi, yang diusung lima partai politik, yakni PDIP, Golkar, Nasdem, PPP dan PKB.  

Pasangan ini mendaftarkan diri ke KPUD Depok Selasa (28/7) siang ini dengan konvoi berjalan kaki sejauh satu kilo meter dari Margonda ke kantor KPUD Depok di Jalan Kartini Raya.