[portalpiyungan.com] JAKARTA - Suara pukulan kaleng kosong dan teriakan remaja keliling kampung untuk membangunkan sahur di bulan Ramadan sudah menjadi tradisi hampir di semua wilayah tanah air. Tradisi tersebut merupakan penyemarak bulan suci Ramadhan.
Biasanya, suara yang diiringi pukulan kaleng kosong dan alat seadanya ini menriakkan "Sahuuuurr.... Sahuurrr...".
Namun, ada yang unik di wilayah DKI Jakarta. Anak-anak remaja yang keliling kampung di saat sahur ini meneriakkan "TOLAK AHOK... TOLAK AHOK". Riuh diiringi pukulan kaleng.
Ahok? Ya. Gubernur DKI Jakarta hasil warisan dari Jokowi ini memang akhir-akhir ini banyak mendapat perlawanan dari warga Jakarta.
Arogansi dalam bertutur dan sikapnya yang semena-mena membuat sejumlah masyarakat mulai melakukan aksi menolak Ahok. Mereka menilai Ahok tidak pantas memimpin Jakarta. Bahkan baru-baru ini, Ahok dihadang dan mobilnya dilempari batu oleh warga Penjaringan saat mau meresmikan Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) di Panjaringan, Jakarta Utara.
Ternyata anak-anak dan remaja Jakarta juga sudah jengah dengan Ahok. Maka bergemalah "TOLAK AHOK... TOLAK AHOK" diiringi pukulan kaleng membangunkan warga Jakarta untuk sahur.... dan semoga warga Jakarta juga "terbangun" nanti saat Pilkada untuk memilih pemimpin yang mereka cintai, dan mencintai mereka.
Berikut video sahur "TOLAK AHOK" yang diunggah netizen pagi ini, Rabu (29/6/2016)/ 24 Ramadhan 1437H.
Lagu SAHUR "TOLAK AHOK"— Ghostop (@Cobeh64) 28 Juni 2016
Menggema Untuk Bangunkan Warga DKI http://pic.twitter.com/UdN9xT0m0F