Di Arafah, Jamaah Haji Mualaf Filipina Menangis Sesunggukan Ibundanya Masuk Islam


[PIYUNGAN ONLINE] -  Musibah Mina digiring sedemikian rupa oleh musuh-musuh Islam agar Umat Islam takut beribadah haji, benci dengan Islam, ada juga yang dengan pongahnya menyatakan kewajiban haji harus ditinjau ulang.

Sementara itu di hari Arafah di Tanah Haram ada kisah-kisah nan mengharukan.. tersemai benih-benih Rahmat Allah terutama kepada seorang jamaah haji Mualaf dari Filipina yang menangis haru lantaran Allah menjawab doanya agar sang bunda mendapatkan hidayah Islam.

Sambil dituntun bersyahadat melalui telepon sang anak menangis sejadi-jadinya sambil bertakbir dan bertahmid... Allahu Akbar Walillahil Hamd... memuji kebesaran Allah di hari Arafah.

Inilah rekaman video detik-detik yang sangat mengharukan....
Adakah yang lebih indah dari hidayah?
Adakah yang lebih membahagiakan dari orang tua yang bersyahadah?

Semoga mereka istiqomah,
Dan semoga kita semua dikumpulkan bersama-sama keluarga kita di jannah...

وَٱلَّذِينَ ءَامَنُواْ وَٱتَّبَعَتۡہُمۡ ذُرِّيَّتُہُم بِإِيمَـٰنٍ أَلۡحَقۡنَا بِہِمۡ ذُرِّيَّتَہُمۡ 

"Dan orang-oranng yang beriman, beserta anak cucu mereka yang mengikuti mereka dalam keimanan, Kami pertemukan mereka dengan anak cucu mereka (di dalam surga)." [QS Ath-Thur:21]