Kader Muda PKS Ikuti Program "Gong Traveling"






Peduli dengan perkembangan dunia sastra dan jurnalistik, Anggota Komisi XI DPR RI Zulkieflimansyah memberangkatkan kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Serang dan Cilegon untuk mengikuti Program “Gong Traveling” ke Singapura sambil menulis buku.



“Gong Traveling diadakan setiap satu tahun sekali. Kegiatan ini diadakan di luar Rumah Dunia, seperti di Singapura, Malaysia, dan Thailand yang bertujuan mengasah kepekaan peserta dalam membaca dunia sebagai ide dalam menulis,” ujar Zul saat ditemui pewarta di Serang, Selasa (24/2).



Bang Zul, sapaan akrabnya, berencana memberangkatkan 20 kader muda untuk mengikuti program Gong Traveling. Menurutnya, kader PKS harus mempunyai pemikiran yang luas.



“Diharapkan nanti ketika mengikuti program “Mas Gola Gong”, kader muda PKS akan bertambah wawasan selama melihat sisi kemajuan negara lain,” kata Bang Zul.



Bang Zul berharap Program Rumah Dunia terus berinovasi serta berkontribusi untuk kemajuan Banten dan Indonesia.



“Makanya program Rumah Dunia harus tetap kita dukung,” ujar Bang Zul.



Sementara itu, sastrawan asal Banten yang juga pendiri gelanggang remaja atau komunitas seni Rumah Dunia, Gol A Gong, menjelaskan mengenai paket travel writing yang sedang ia bina.



“Paket jalan-jalan ke luar negeri sambil menulis buku bersama Gol A Gong, bentuknya pelatihan travel writing, sambil jalan-jalan atau studi banding menikmati kemajuan suatu negara. Tidak hanya city tour mengunjungi destinasi pariwisata, tapi juga universitas ternama di negara tersebut, misalnya Nanyang University di Singapura, Universitas Kebangsaan Malaysia, dan Public Library,” kata pria yang akrab disapa Mas Gong itu.



Menurut Mas Gong, travel writing pertama sudah berlangsung pada November 2013 ke Singapura dan Malaysia. Dari perjalanan tersebut, para peserta sukses menghasilkan Buku Next Station (kumpulan catatan perjalanan). Sedangkan untuk tanggal 10-12 Maret 2015, lanjut Mas Gong, tujuan jalan-jalan sambil menulis buku ialah ke Singapura dengan biaya sebesar Rp2,5 juta per orang. Sedangkan kloter kedua, direncanakan berangkat pada 17-19 Maret 2015 ke Singapura.



“Insya Allah akan ada paket travel writing ke Thailand, Vietnam, dan Bali. Kegiatan ini bekerja sama dengan Banten Holiday dan Melali Bali. Setiap ada kegiatan travel writing, selalu ada buku yang ditulis peserta yang kemudian diterbitkan,” jelas Mas Gong.



Sumber: pks.or.id