Bintang Film "Fast & Furious" Jadi Mualaf


Jika belakangan ini ramai diperbincangkan soal Lukman Sardi yang pindah dari Islam menjadi pemeluk ajaran agama Kristen, beda ceritanya dengan Tyrese Gibson. Aktor Fast & Furios ini memutuskan masuk Islam alias menjadi seorang mualaf.

Hal ini terlihat dari akun Instagram Tyrese, baru-baru ini. Sahabat mendiang Paul Walker tersebut mengunggah gambar bernuansa Islam yang bertuliskan "Ramadan Mubarak". Tyrese Gibson pun tampak senang menyambut datangnya bulan suci Ramadan.

"Ramadan Mubarak to all sincere heart Muslims around the globe.... I love you... I love you Truly!!” Blessings inshallah to you and your family," tulis Tyrese Gibson di akun instagramnya @tyrese, Kamis, 18 Juni 2015 bertepatan dengan 1 Ramadhan 1436 H.

Kabar berpindahnya keyakinan Tyrese Gibson ini menghebohkan publik. Tyrese Gibson diketahui sudah menjadi seorang muslim sejak awal 2014. Keputusannya untuk mualaf setelah Tyrese berkunjung ke Dubai bersama Will Smith dan Maxwell.

Kepergian Tyrese Gibson ke Dubai lantaran ingin menghibur dirinya pasca-meninggalnya Paul Walker. Tyrese Gibson sangat terpukul dan shock dengan meninggalnya sahabat karibnya, Paul Walker, yang meninggal karena kecelakaan. Di Dubai, Tyrese Gibson sempat berfoto mengenakan sorban lengkap dengan baju muslim berwarna putih. Setelah menjadi mualaf, Tyrese merasa seperti manusia yang terlahir kembali.

Dilansir laman VOA Islam, Jumat (19/6/2015), Tyrese mendapat hidayah dari sebuah film pendek berjudul The Purpose of Life (Tujuan Hidup) garapan Talk Islam. Video itu betul-betul menyadarkan Tyrese arti hidup yang sebenarnya. Keputusan Tyrese ini disambut baik oleh para penggemarnya.

Sumber: Liputan6, VOA Islam

Ucapan Ramadhan dari Tyrese Gobson

Tyrese Gibson sangat terpukul dengan meninggalnya Paul Walker